Bursa Transfer, Klub Italia Ini Galang Para Talenta Muda Eropa
Joao Felix dikenalkan sebagai pemain baru Barcelona (c) FC Barcelona. (foto: twitter)
JAKARTA , (Mas Reko )- Tim kecil asal Italia, Frosinone Calcio menggebrak efektif di bursa transfer musim panas ini. Klub ini menggalang para pemain muda dari tim-tim besar Eropa.
Giallazzurri sudah menarik trio Juventus dengan status pinjaman. Ada Enzo Barrenechea, Matias Soule, dan Kaio Jorge. Ada pula Pol Lirola dari Marseille serta Walid Cheddira asal Napoli.
Baca Juga : Kisah bursa transfer musim panas seolah menjadi milik M Salah
Lirola yang lumayan mencapai usia senior. Itu pun baru di usia 26. Selebihnya, Soule dkk, merupakan pemain belia. Belum berhenti sampai di situ.
Berdasarkan pakar transfer Fabrizio Romano, ” Frosinone telah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid untuk mengontrak Reinier Jesus selama setahun ke depan,” demikian laporan yang mengutip dari Football Italia, Kamis (31/8/2023).
Squad yang dilatih Eusebio Di Fransesco bakal meminjam Reinier tanpa ada opsi untuk membeli. Artinya setelah musim 2023/24 berakhir, gelandang serang 21 tahun itu kembali ke ibu kota Spanyol. Ini satu solusi bagus baginya.
Madrid mendaratkannya pemain asal Brasil ini sejak Januari 2020. Tim utama El Real tidak langsung memakai jasa yang bersangkutan. Awalnya ia dimainkan di tim cadangan.
Lalu pada Agustus 2020, Reinier dipinjamkan ke Borussia Dortmund. Rupanya eks Flamengo kurang berkembang di Dortmund. Pada Agustus 2022, ia berlatih lagi di Girona.
Baca Juga : Yamal untuk kali pertama diundang tim senior Spanyol
Sepanjang musim 2022/23, ia membela Blanquivermells di 18 pertandingan La Liga Spanyol. Selama periode tersebut, sang gelandang serang hanya bisa membuat dua gol dan berkontribusi satu assist
Petualangan baru menantinya. Reinier berada di liga yang sama sekali berbeda dengan situasi di Brasil, Spanyol, dan Jerman. Itu bisa menambah pengalaman pria kelahiran Brasilia ini.
Secara keseluruhan, Frosinone bertindak pandai. Setelah empat tahun berlalu, I Canarini akhirnya kembali ke Serie A. Kedatangan para wonderkid menjadi modal berharga bagi juara Serie B musim lalu itu untuk bersaing di level teratas.
Dua Joao di Barca
Kedatangan dua Joao, Felix dan Cancelo, secara resmi diumumkan kubu Barcelona. Dua Joao ini dipersiapkan menjadi tim Xavi untuk bersaing dengan tim lainnya di musim panjang 2023/2024.
Di hari-hari terakhir musim panas 2023 ini Barca aktif berburu pemain. Barca berusaha memoles tim dengan finansial yang cupet. Kondisi yang cukup sulit untuk Xavi.
Baca Juga :Lamine Yamal, bocah ajaib milik Barca
Barca, Jumat (1/9/23), membuat langkah mengejutkan, yakni Ansu Fati dilepas ke Brighton dengan skema pinjaman. Tidak ada yang mengira bahwa Barca akan melepas salah satu talenta terbaik La Masia.
Kehilangan Ansu Fati lantas diganti dengan hadirnya Felix. Barca juga mengumumkan resmi transfer Cancelo. Keduanya diumumkan, Sabtu (2/9/2023) dini hari WIB.
Joao Felix pinjaman
Dari laman resmi Barcelona, pihak klub telah mencapai kesepakatan dengan Atletico Madrid untuk transfer Joao Felix dengan skema pinjaman selama semusim ke depan, yaitu sampai 30 Juni 2024.
Pemain sayap Portugal itu didatangkan dengan skema pinjaman selama semusim. Tidak ada opsi pembelian, Barca tidak bisa menambahkan klausul tersebut karena masalah financial fair play.
Felix memang sudah pernah bicara secara terbuka bahwa dia ingin bergabung dengan Barcelona, katanya: “Saya ingin bergabung dengan Barca, itu mimpi saya.”
Baru berusia 23 tahun, bermain untuk Barcelona bakal jadi kesempatan besar untuk Felix memperbaiki kariernya.
Joao Cancelo dikenalkan
Di saat yang sama, Barca juga mengumumkan transfer pinjaman Joao Cancelo dari Manchester City. Bek Portugal itu dipinjam selama satu musim, sampai 30 Juni 2024, tanpa opsi pembelian permanen.
Barca memang sudah cukup lama mengejar Cancelo. Tarik-ulur transfer sempat terjadi selama beberapa pekan terakhir, masalah finansial membuat Barca suli bergerak.
Baca Juga :Siapa Berkontribusi Polusi Udara Jakarta …..
Xavi sendiri pernah memuji kualitas Cancelo sebagai bek kanan. Bahkan Cancelo juga punya pengalaman bermain sebagai bek kiri dan sebagai gelandang, rekrutan bagus untuk Barcelona.(Reko Suroko)
Sumber: Republika.