SEA Games Hanoi 2021: Indonesia Libas Filipina 4-0
Oleh : Reko Suroko
Mas Reko.com, Hanoi--Tim nasional Indonesia U-23 sukses melibas Filipina dengan skor 4-0 di laga ketiga penyisihan Grup A SEA Games Hanoi 2021 di Viet Tri Stadium, Vietnam, pada Jumat, 13 Mei 2022.
Indonesia unggul lewat gol Muhammad Ridwan pada menit ke-18. Pemain Persik Kediri itu menggetarkan jalan lawan setelah memaksimalkan umpan kiriman Egy Maulana dari sisi kanan.
Pasukan asuhan Shin Tae-yong kemudian melebarkan jarak gol semenit sebelum waktu normal jeda.
Baca Juga : Raih Tiket ke Final Thomas Cup 2022, Indonesia Hadapi India
Kali ini giliran Rizki Ridho yang mencatatkan namanya di papan skor.
Ia memaksimalkan tendangan Syahrian Abimanyu dari eksekusi bola mati dengan sundulan untuk mengecoh kiper tim lawan.
Babak Kedua
Di paruh kedua pertandingan, Indonesia butuh waktu jauh lama menambah keunggulan. Gol ketiga itu dibukukan Egy pada menit ke-74.
Ini merupakan gol kedua pemain pemain 21 tahun tersebut di ajang dua tahunan ini. Ia sebelumnya juga menyumbang satu gol saat Indonesia mengalahkan Timor Leste.
Indonesia kemudian mendapat hadiah penalti sepuluh menit kemudian. Wasit menunjuk titik putih akibat Ronaldo Kwateh dilanggar di kotak terlarang.
Baca Juga : Perjalanan Cinta Johnny Depp dan Amber Yang Kandas
Marselino Ferdinan yang tampil sebagai eksekutor sukses menjalankan tugas dengan baik untuk membuat Indonesia unggul 4-0 yang bertahan sampai laga bubar.
Ini adalah kemenangan kedua bagi Indonesia dari tiga pertandingan yang telah dimainkan. Satu kemenangan lainya didapat Egy dan kawan-kawan saat menghadapi Timor Leste.
Sementara itu, satu-satunya kekalahan diterima Indonesia saat berhadapan dengan tuan rumah Vietnam di pertandingan perdana.
Baca Juga: Kasus Johnny Depp vs Mantan Istri, Johnny Laporkan Pencemaran Nama Baik
Indonesia selanjutnya akan menghadapi Myanmar di pertandingan terakhir pada Minggu, 15 Mei nanti. Jika berhasil menang di laga ini, skuad Shin Tae-yong otomatis lolos ke semifinal.
Shin Tae-yong Berharap Begini
Pelatih tim nasional Indonesia U-23 Shin Tae-yong mengaku ingin bertemu Vietnam di partai final SEA Games Hanoi 2021 setelah menang atas Filipina di laga ketiga penyisihan Grup A, Jumat, 13 Mei.
Indonesia dan Vietnam sebelumnya sudah bertemu di laga pertama babak grup. Ketika itu tuan rumah menggebuk skuad Garuda dengan skor 3-0
Untuk itu, jika menembus final, Shin berharap lawan yang dihadapinya adalah Vietnam agar bisa membalas kekalahan sekaligus merebut medali emas.
“Saya ingin bertemu lagi dengan Vietnam di final,” kata pelatih asal Korea itu.
Indonesia mendapat kemenangan kedua di babak grup atas Filipina untuk untuk mengoleksi enam poin dari tiga laga yang sudah dijalani. Jumlah poin itu membuat pasukan Shin Tae-yong duduk di posisi kedua klasemen sementara.
Baca Juga : Cuaca Panas Selimuti Wilayah Indonesia, Ini Cara Mengatasinya
Namun, tempat tersebut sebenarnya belum menjamin skuad Garuda untuk menembus semifinal. Sebab Myanmar yang mengekor di posisi ketiga juga punya kans ke semfinal.
Untuk bisa menembus semifinal, maka Indonesia harus mengalahkan Myanmar di partai terakhir penyisihan .
Karena itu, Shin Tae-yong pun menyempatkan diri untuk menonton pertandingan Myanmar versus Vietnam usai membekuk Filipina. Hal itu dilakukan pelatih Korea itu demi mengetahui taktik calon lawannya nanti.
“Saya menonton langsung pertandingan Myanmar -Vietnam,” katanya, seperti dikutip situs voi,id
Indonesia dipatok mendapat emas di SEA Games tahun ini.
Di edisi sebelumnya di Filipina 2019 lalu, Indonesia juga menembus final, tapi membawa pulang perak setelah kalah dari Vietnam.
Baca Juga : Jantungku Ditambah dengan Dua Ring Lagi
Tim Merah Putih sudah puasa medali emas di SEA Games sejak 1991. Untuk itu, harapan dari publik Tanah Air agar timnas Indonesia U-23 menjadi kampiun sangat besar.***