Tim Beregu Badminton Putri Indonesia Gagal Raih Emas SEA Games Vietnam


Putri Kusuma Wardani kalah dari pebulutangkis Thailand di arena SEA Games. (foto Antara/detik.com)
Putri Kusuma Wardani kalah di partai pertama final bulutangkis beregu putri SEA Games 2021 melawan Thailand (Foto: ANTARA FOTO/ZABUR_KARURU/detik.com)

Oleh : Reko Suroko

MAS REKO.COM, VIETNAM-Tim beregu Badminton putri Indonesia kalah 0-3 atas Thailand di babak Final SEA Games 2021 Vietnam. Dengan hasil itu, badminton beregu putri Indonesia harus puas meraih medali perak SEA Games kali ini.

Babak Final Badminton beregu putri SEA Games 2021 Vietnam mempertemukan Indonesia vs Thailand dan dihelat di Lapangan 1 Bac Gymnasium, Vietnam, Rabu 18 Mei 2022 mulai pukul 13.00 WIB.

Baca Juga : Asnawi Absen Lawan Thailand di Semi Final SEA Games

Tim beregu Badminton putri Indonesia menurunkan Putri Kusuma Wardani, Stephanie Widjaja, dan Saifi Rizka Nurhidayah untuk sektor tunggal. Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febby Valencia Dwijayanti Gani-Ribka Sugiarto bermain untuk sektor ganda.

Putri Kusuma Wardani turun sebagai wakil pertama Indonesia dengan menghadapi Pornpawee Chochuwong. Di laga itu, Putri Kusuma Wardani gagal menang usai kalah straight game atau dua set langsung 16-21 dan 20-22. Seperti diwartakan situs pikiran.rakyat.com, Rabu (18/5/2022)

Indonesia Tertinggal 0-2

Indonesia tertinggal 0-2 dari Thailand setelah Apriyani Rahayu/Siti Fadia tumbang dari Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai. Apriyani/Siti kalah 16-21, 12-21 dari Jongkolphan/Rawinda.

Apri/Siti sudan tunjukkan kemampuan terbaknya, sayangmasih kalah jua. (Antara/CNNIndonesia.com)
Apriyani/Siti gagal sumbang poin untuk Indonesia. (ANTARA FOTO/ZABUR_KARURU/CNNIndonesia.com)

Apriyani/Siti membuka skor lebih dahulu dengan unggul 1-0. Akan tetapi setelah itu kendali permainan jadi milik pasangan Thailand.

Baca Juga : SEA Games 2021: Tim Bulu Tangkis Putri Indonesia ke Final, Bungkam Vietnam 3-1

Jongkolphan/Rawinda bermain dengan tenang dan bisa meladeni setiap permainan Apriyani/Siti. Ketenangan Jongkolphan/Rawinda kerap membuat Apriyano/Siti membuat kesalahan sendiri.

Tiga pengembalian bola dari Apriyani/Siti yang menyangkut di net mengantar Jongkolphan/Rawinda meraih lima poin beruntun guna melesat unggul 5-1.

Apriyani/Siti berupaya bangkit dengan memperkecil skor jadi 4-6. Namun pukulan Siti Fadia yang tersangkut di net membuat Indonesia kembali tertinggal 4-7.

Jongkolphan/Rawinda kembali menjauh dengan skor 9-6 setelah pukulan Prajongjai salah diantisipasi Siti Fadia.

Tekanan betubi-tubi dari Apriyani/Siti membuat Jongkolphan/Rawinda blunder dalam mengembalikan bola. Indonesia berbalik unggul 10-9. Dengan meraoh dua poin beruntun, Jongkolphan/Rawinda unggul 11-10 pada interval gim pertama.

Baca Juga : Semifinal Sepakbola SEA Games 2022 Kamis 19 Mei, Indonesia vs Thailand dan Malaysia vs Vietnam

Akan tetapi Apriyani/Siti kerap eror lewat permainan drop sho yang gagal melewati net, sehingga Jongkolphan/Rawinda menambah poin hingga unggul 19-16. Pukulan Apriyani yang terlalu kencang membuat Jongkolphan/Rawinda unggul 21-16 pada gim pertama.

Jalannya Gim Kedua

Pada gim kedua Apriyani/Siti melesat dengan unggul 3-0. Akan tetapi ketinggalan itu segera dibalas Jongkolphan/Rawinda dengan menyamakan skor jadi 3-3 sebelum unggul 4-3.

Jongkolphan/Rawinda tampil impresif pada laga kali ini dengan unggul 11-8 pada interval gim kedua.

Tekanan Jongkolphan/Rawinda usai interval membuat pasangan Indonesia keteteran. Smes Jongkolphan/Rawinda yang tidak bisa dikembalikan Siti Fadia membuat pasangan Thailand unggul 18-12.

Baca Juga : Bus Wisata Tabrak Papan Reklame di Mojokerto, 14 Orang Tewas

Apriyani/Siti akhirnya harus menyerah usai kalah 12-21 dari Jongkolphan/Rawinda. Thailand pun unggul 2-0 atas Indonesia di final SEA Games.

Gagal Raih Emas

Indonesia harus puas dengan perak pada cabang badminton beregu putri SEA Games 2021 . Usai Stephanie Widjaja turun di partai ketiga dan kalah dari Supanida Katethong di Bacqiang Gymnasium, Rabu (18/5).

Stepany Wijaya sudah bermain apik untu berusaha sumbangkan angka, namun lawan lebih lagi. (foto: Arsip PBSI)
Stephany Wijaya gagal menahan laju kemenagn pemain Thailand, akhirnya Tim Beregu Bulu Tangkis Indonesia kalah 0-3. (Foto : Arsip PBSI)

Stephanie kalah dua gim langsung 14-21, 8-21 dari Katethong pada partai ketiga Indonesia vs Thailand di final SEA Games. Seperti dilaporkan situs CNN Indonesia.com, Rabu (18/5/20222).

Stephanie memberikan perlawanan serius kepada Katethong dengan membuat skor imbang 5-5. Setelah skor kembali imbang 6-6, Katethong mulai mendominasi permainan dengan unggul 11-6 pada interval gim pertama.

Saat Katethong terlihat akan menang muda, Stephanie memberikan perlawanan. Stephanie membuat Katethong kewalahan dan meraih empat poin beruntun guna memperkecil skor jadi 13-19.

Akan tetapi perolehan poin Stephanie terhenti setelah pukulan ke sisi kanan terlalu melebar. Katehong meraih game point 20-14.

Stephanie terlihat bermain apik pada pengujung gim pertama, sedangkan Katethong mulai kesulitan karena menurunnya stamina.

Akan tetapi lantaran drop shot menyilang Stephanie yang menyangkut di net, Katethong menang 21-14 pada gim pertama.

Pengembalian bola yang tanggung dari Stephanie disambut smes keras Katethong guna unggul 10-4. Katethong unggul 11-4 pada interval gim pertama usai pukulan Stephanie terlalu melebar ke kanan.

Dominasi permainan tetap dalam kendali Katethong usai interval. Bola-bola lob dan drop shot Katethong menguras stamina Stephanie.

Baca Juga : Perjalanan Cinta Johnny Depp dan Amber Yang Kandas

Drop shot menyilang Katethong ke sisi kiri gagal dikembalikan Stephanie karena menyangkut di net. Katethong unggul 17-7.

Tiga angka beruntun yang diraih Katethong membuatnya mendapat match poin 20-8. Pengembalian bola yang keluar dari Stephanie membuat Katethong menang 21-8 sekaligus membawa Thailand meraih medali emas badminton beregu putri SEA Games 2021.***

 

Berita Terkait

Top