Beruntunglah bisa menyaksikan bola di era Messi
Lionel Messi bangga mendapatkan kaos jersey dari Inter Miami yang bernomor punggung 10.(foto: Bola.net)
SOLO, (Mas Reko)- Beruntunglah bisa menyaksikan bola di era Lionel Messi bermain. Kang Suro, generasi lansia, masih berkesempatan menyaksikan kocekan bola Lionel Messi. Walau keahlian bola Messi hanya disaksikannya lewat televisi atau apapun, yang jelas bukan lewat langsung bertatap muka.
Bagi siapa saja yang pernah menyaksikan permainan Lionel Messi pasti menilai bahwa penampilannya di atas rerata pemain dunia lainnya Misalnya, Cristiano Ronaldo atau Mbape ataupun Karim Benzema .
Baca juga : Cuaca buruk hantam kesehatan mental Anda?
Mereka masing-masing mempunyai kemampuan yang mumpuni pula. Baik Messi, Karim Benzema atau pun Mbape tidak pernah bertemu dalam posisi yang berbeda. Keduanya penyerang di masing-masing timnya.
Lionel Messi selalu gelisah
Kang Suro mesti berselancar di dunia maya, ini kali ketemu dengan CNN Indonsia, pengkayaan informasi penting bagi Kang Suro. Sekadar modal berbincang di warung kopi dengan Kang Makmur. Artikel di bawah ini bagian dari berselancar Kang Suro di jagad maya.
Lionel Messi termasuk sosok yang tidak bisa tenang saat melihat drama adu penalti Inter Miami lawan Cincinnati di semifinal US Open Cup, Kamis (24/8) pagi WIB.
Messi adalah sosok pemain yang mentalnya teruji di lapangan. Sepanjang belasan tahun kariernya di dunia sepak bola profesional, Messi sudah menghadapi berbagai laga besar yang membutuhkan mental kuat.
Tapi sebagai pemain sepak bola, Messi tak sepenuhnya bisa tampil tenang. Hal itu terlihat dalam drama adu penalti di semifinal US Open Cup. Messi terlihat gusar melihat satu per satu teman setimnya maju sebagai eksekutor.
Messi sendiri sudah lebih dulu melaksanakan tugasnya sebagai eksekutor di kesempatan pertama. Messi dengan dingin menunaikan tugasnya.
Setelah itu, Messi kembali ke barisan dan melihat drama adu penalti dengan penuh ketegangan. Messi terkadang berjalan-jalan untuk melepaskan ketegangan.
Baca juga : Lewat instagram pernikahan Britney berakhir
Melihat adu penalti dengan penuh ketegangan, kebahagiaan Messi memuncak setelah Inter Miami dipastikan keluar sebagai pemenang. Messi ikut berlari bersorak merayakan kemenangan.
Itulah Messi ternyata manusia biasa yang memiliki kekhawatiran, meskipun bagi kebanyakan orang Messi adalah pemain yang hebat.
Gambaran Messi yang tegang melihat adu penalti juga terlihat di final Leagues Cup. Saat itu Messi bahkan harus menahan ketegangan lebih panjang lantaran adu penalti terus berlanjut ke penendang tambahan. Inter Miami saat itu baru bisa memastikan kemenangan dengan skor 10-9 saat kiper Drake Callender ikut bertindak sebagai eksekutor dan bisa mencetak gol.
Tempat termurah buat Messi
Lionel Messi, bintang sepakbola yang memimpin Argentina meraih kemenangan ketiganya di Piala Dunia tahun lalu telah membawa bakatnya – dan banyak keriuhan – ke Inter Miami FC dan Major League Soccer (MLS).
Orang -orang yang berada di balik kesepakatan penting untuk merekrut pemenang Ballon d’Or itu ke AS bertaruh bahwa Messi akan membantu lebih mempopulerkan sepak bola profesional dan menarik generasi muda ke olahraga ini.
Messi adalah manusia yang memiliki sikap ingin mengembangkan sepakbola di bumi manapun, termasuk AS. Messi melihat bola, bukan nilai transfer yang menggiurkan
Baca juga : Masyarakat mulai merasakan hantaman El Nino
Langkah ini tampaknya membawa hasil, dengan para penggemar muda datang ke latihan pertamanya untuk mencoba melihat sekilas superstar internasional tersebut.
“Efek Messi itu nyata!” Pemilik Inter Miami Jorge Mas mengungkapkan tentang peningkatan pelanggan berbayar di platform media sosial X. “Betapa menariknya basis penggemar yang benar-benar global!” dia menambahkan.
Ternyata Messi bukan hanya milik Argentina, namun ia pemain bola global. Yang memiliki penggemar global pula.
Tiket debut MLS Messi untuk Inter Miami melawan liga Meksiko, LIGA MX, dihargai $56.901 , menurut pengecer tiket Vivid Seats .
“Messi Mania”
Sejak Messi pindah dari negara asalnya Argentina, langganan MLS Season Pass meningkat lebih dari dua kali lipat di Apple TV. Menurut tweet dari pemilik Inter Miami Jorge Mas, yang di-retweet oleh CEO Apple Tim Cook.
Baca juga : Hawaii Oh Hawaii, sepatutnya jadi surga wisata
“Bagi MLS, kami sangat gembira dengan perkembangan kemitraan ini,” kata Cook pada laporan pendapatan Apple baru-baru ini .
“Ini jelas masih dalam tahap awal, tapi kami melampaui ekspektasi kami dalam hal jumlah pelanggan, dan fakta bahwa Messi pergi ke Inter Miami sedikit membantu kami di luar sana. Jadi kami sangat gembira dengan hal itu.”
Kegembiraan yang dijuluki “Messi Mania” ini juga menambah minat atas pertandingan langsung di stadion MLS.
Tiket paling terjangkau
Kabar baiknya adalah, Anda masih dapat melihat Messi bermain secara langsung dengan harga di bawah $200, tergantung penggemar tinggal atau seberapa jauh penggemar bersedia melakukan perjalanan untuk melihat bintang sepak bola tersebut.
Sixt melihat harga tiket pertandingan pertandingan Inter Miami FC 2023 di StubHub.com untuk menemukan harga tiket terendah yang tersedia untuk setiap pertandingan.
Baca juga : Siapa Berkontribusi Polusi Udara Jakarta …..
Hadirnya Lionel Messi ke Florida Selatan bisa membantu sepak bola “berkembang” di AS. Tiket untuk melihat Lionel Messi dijual seharga $56.000
Messi memilih MLS, berencana menandatangani kontrak dengan Inter Miami.
Karcis dengan harga terendah untuk pertandingan Inter Miami musim ini adalah $153, pada 16 September melawan Atlanta United di Atlanta, menurut analisis Sixt.
Tentu saja, tidak ada jaminan kapten tim berusia 36 tahun itu akan tampil di lapangan. Sebaliknya, tiket dengan harga terendah untuk pertandingan Inter Miami melawan Los Angeles Football Club di LA pada 3 September adalah $637. ***(Reko Suroko)
Sumber : CNN Indonesia, BBC News.