Ini Daftar 17 Wakil Indonesia Yang Lolos Olimpiade 2024
Sebanyak 17 wakil Indonesia lolos ke Olimpiade 2024. (AFP/FABRICE COFFRINI)
Jakarta- (Mas Reko)–Sebanyak 17 wakil Indonesia sudah memastikan lolos ke Olimpiade 2024 di Paris hingga Selasa (16/4). Berikut daftar 17 wakil Indonesia lolos Olimpiade Paris 2024.
Terbaru, Indonesia menambah satu wakilnya dari cabang olahraga balap sepeda atas nama Bernard Benyamin Van Aert.
Baca juga : Badminton Asian Games 2022, Indonesia masih ada 3 wakil di perempat final
“Sobatpora, atlet cycling Indonesia, Bernard Benyamin Van Aert, berhasil mendapatkan satu tiket ke Olimpiade Paris 2024 setelah memenuhi syarat dalam Track Olympic Ranking yang berada di peringkat 20 dan akan bertanding di kategori Men’s Omnium,” bunyi keterangan Instagram Kemenpora.
Bernard memastikan satu tempat ke Olimpiade 2024 setelah menutup rangkaian kualifikasi dengan finis ke-11 UCI Track Nations 2024 di nomor Ominium Putra.
Keberhasilan Bernard di UCI Track Nations mendongkrak perolehan poinnya ke posisi 20 dari total 22 pembalap di Kualifikasi Olimpiade Paris 2024.
Bernard jadi wakil ke-17 dari tim Merah Putih yang akan berjuang di Olimpiade 2024. Cabor bulutangkis paling dominan dengan mengirimkan lima wakilnya ke Paris.
Baca juga : Jadwal Final Hong Kong Open 2023 Hari Ini: 3 Wakil Indonesia Kejar Gelar, Jonatan Christie Salah Satunya
Cabor lain yang turut andil mengirimkan wakil Merah Putih ke Prias adalah panahan, senam artistik, panjat tebing, selancar, dan angkat besi.
Daftar 17 Wakil Indonesia Lolos Olimpiade 2024
1. Arif Dwi Pangestu (Panahan)
2. Diananda Choirunisa (Panahan)
3. Rifda Irfanaluthfi (Senam Artistik)
4. Fathur Gustafian (Menembak)
5. Rahmad Adi Mulyono (Panjat Tebing)
6. Desak Made Rita (Panjat Tebing)
7. Rio Waida (Selancar)
8. Eko Yuli Irawan (Angkat Besi)
9. Rizki Juniansyah (Angkat Besi)
10. Nurul Akmal (Angkat Besi)
11. Jonatan Christie (Badminton)
12. Anthony Ginting (Badminton)
13. Gregoria Mariska Tunjung (Badminton)
14. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Badminton)
15. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Ramadhanti (Badminton)
16. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Badminton)
17. Bernard Benyamin Van Aert (Balap Sepeda). (RS)
Sumber : CNN Indonesia